• Jumat, 29 September 2023

Uang Mark Zuckerberg Raib Rp85,6 Triliun dalam 6 Jam, Ada Apa?

- Selasa, 5 Oktober 2021 | 10:05 WIB
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg. (Twitter @ZuckerbergCEO)
Pendiri Facebook Mark Zuckerberg. (Twitter @ZuckerbergCEO)

JAKARTA (eNBe Indonesia) -- Kekayaan Mark Zuckerberg disebutkan hilang sebesar US$6 miliar setara Rp85,6 triliun dalam enam jam pasca Facebook, WhatsApp dan Instagram serempak down' pada Senin (4/10) malam.

Melansir laporan Bloomberg, kehilangan kekayaan pribadi Mark Zuckerberg membuatnya jatuh ke daftar orang terkaya keenam di dunia.

Baca Juga: Whatsapp, Facebook hingga Instagram Tiba-Tiba Tak Bisa Diakses Senin Malam

Pendiri Facebook ini kini memiliki kekayaaan US$121,6 miliar, berada di bawah Bill Gates yang bertengger di posisi kelima.

Dalam sepekan terakhir, kekayaan Mark Zuckerberg turun dari hampir US$140 miliar, menurut Bloomberg Billionaires Index.

Menurut beberapa sumber tersedia, kekayaan Mark Zuckerberg akibat pemadaman tiga aplikasi ini mencapai US$7 miliar setara Rp99,86 triliun.

"Penurunan Instagram dan Facebook membuat Mark Zuckerberg kehilangan US$7 miliar dolar hari ini. Dan itu tidak menyusahkannya secara finansial dengan cara apa pun," tulis John Fugelsang di akun Twitternya.

Baca Juga: PPKM Diperpanjang Sampai 18 Oktober, Daerah PPKM Level 3 Bertambah

Saham Facebook, yang memiliki hampir 2 miliar pengguna aktif harian, turun 4,9% pada hari Senin, penurunan harian terbesar sejak November lalu, di tengah aksi jual yang lebih luas dalam saham teknologi.

Adapun tiga platform media sosial milik Mark Zuckerberg mengalami gangguan pada sekitar pukul 22.46 WIB.

Namun hingga Selasa pagi ini, ketiga aplikasi telah mengalami penulihan.

Mark Zuckerberg menyampaikan minta maaf atas ketidaknyamanan pengguna media sosial miliknya selama beberapa jam terakhir.

Baca Juga: Mengenang Kampung Wulu dan Kepergian Romo Saver Dominggo

Dia memastikan pihaknya terus bekerja optimal untuk melayani kebutuhan konsumennya. Jumlah pengguna Facebook tercatat sebanyak 3,3 miliar, Instagram 1,07 miliar dan WhatsApp 2 miliar.

Halaman:

Editor: Denis DH

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Medco Power Posts a 195% Surge in Profit

Kamis, 28 September 2023 | 08:27 WIB
X