Jakarta (eNBe Indonesia) - Film superhero Marvel Comics "Morbius" meraup keuntungan sekitar Rp561,8 miliar pada akhir pekan box office Amerika Utara.
Perkiraan sebelumnya, debut film ini dianggap tidak menarik dibandingkan film superhero lainnya, menurut Exhibitor Relations pada Minggu (3/4) waktu setempat.
"Morbius" diproduksi oleh Columbia Pictures dan didistribusikan oleh Sony, dibintangi Jared Leto sebagai anti-hero Marvel, karakter Morbius awalnya diperkenalkan sebagai musuh Spider-Man.
Baca Juga: Tottenham Tembus Empat Besar Usai Bantai Newcstle 5-1
Baca Juga: Pelatih Brentford Puji Eriksen Usai Bobol Chelsea
Dalam cerita ini, Michael Morbius merupakan seorang dokter pemenang hadiah Nobel yang secara tidak sengaja mengubah dirinya menjadi vampir.
"Ini adalah pembukaan yang lemah menurut standar luar biasa Marvel untuk meluncurkan seri superhero baru," kata Franchise Entertainment Research, Senin (4/4/22).
Sebagai perbandingan, karakter Venom juga dimulai dalam cerita Spider-Man dan debut film "Venom 1" di box office berhasil mengumpulkan Rp1,14 triliun pada Oktober 2018.
Baca Juga: Aleix Espargaro Juara MotoGP Argentina 2022
Kehadiran film "Morbius" pada pekan pertamanya telah menggeser "The Lost City" yang sebelumnya menguasai box office Amerika.
Film ini dibintangi Sandra Bullock yang memerankan karakter seorang novelis bernama Loretta Sage.***
Artikel Terkait
Pengacara Tobby Ndiwa Main Bareng Kiki Fatmala di Film Enak Sama Enak
Muncul di Tengah Kontroversi Bahasa Daerah, Film Nana Sukses Tembus Festival Berlin
Jenifer Lopez Kembali ke Dunia Peran Lewat Film Komedi Romantis