• Jumat, 29 September 2023

Berikut Beberapa Kasus Terheboh Sepanjang Tahun 2022, Mulai Ferdy Sambo Hingga Kasus Korupsi

- Kamis, 29 Desember 2022 | 09:37 WIB
Kasus Ferdy Sambo, adalah salah satu kasus yang menghebohkan di sepanjang tahun 2022 (Detik.com)
Kasus Ferdy Sambo, adalah salah satu kasus yang menghebohkan di sepanjang tahun 2022 (Detik.com)

Jakarta (eNBe Indonesia) - Sejumlah kasus menghebohkan dan menarik perhatian publik terjadi di sepanjang tahun 2022, banyak pihak bahkan menyebut, tahun ini adalah tahun dimana pihak kepolisian harus bekerja keras dan berbenah diri.

Beragam kasus bermunculan terjadi di tahun 2022, mulai pembunuhan, korupsi, hingga penipuan investasi bodong. Berikut adalah kasus terheboh di tahun 2022.

1. Pembunuhan Berencana Brigadir Yosua
Kasus Ferdy Sambo bisa jadi kasus hukum yang paling fenomenal di 2022. Kasus ini merupakan pembunuhan berencana terhadap Nopriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.

Pasalnya posisi Ferdy Sambo sebagai Kadiv Propam Mabes Polri Irjen Ferdy Sambo menjadi sorotan dan bahkan kritikan tajam buat institusi kepolisian.

Baca Juga: Terciduk, Istri RW Minta Uang Rp 2,5 Juta Untuk Urus Akta, Pemkot Jakarta Barat Diminta Turun Tangan

Pembunuhan terhadap Brigadir J terjadi pada 8 Juli 2022. Dalam kasus itu lima orang sudah ditetapkan sebagai terdakwa, termasuk Ferdy Sambo dan istrinya Putri Candrawathi.

Meski sudah berjalan selama setengah tahun, hingga kini motif utama dari pembunuhan tersebut belum juga terungkap.

2. Tragedi Kanjuruhan

Tragedi Kanjuruhan terjadi pada 1 Oktober 2022 dan menjadi salah satu peristiwa kelam di dunia sepak bola Indonesia.

Baca Juga: KPUD Ende Gelar Sosialisasi PKPU NO 7 Tahun 2022 kepada Seluruh Stakeholder

Pemicunya adalah gas air mata yang ditembakkan oknum anggota polisi kepada pendukung dan penonton sepak bola.

Dalam kasus ini sejumlah orang telah diperiksa dan dijadikan tersangka. Namun hingga kini semua tersangka itu belum juga diseret ke pengadilan.

3. Skandal Kasus Asabri

Pada 2022 terjadi sejumlah kasus korupsi. Salah satunya adalah skandal kasus PT ASABRI yang merugikan negara hingga Rp22 triliun.

Halaman:

Editor: Donita Gerina Tolio

Sumber: Suara.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Medco Power Posts a 195% Surge in Profit

Kamis, 28 September 2023 | 08:27 WIB
X