Aktris Senior Nani Wijaya dan Musisi Legendaris Nomo Koeswoyo Tutup Usia

- Kamis, 16 Maret 2023 | 12:26 WIB
Aktris Senior Nani Wijaya.
Aktris Senior Nani Wijaya.

DEPOK (eNBe Indonesia) - Aktris senior Nani Wijaya menghembuskan nafas terakhir di usia 81 tahun pada Kamis (16/3) dini hari di RS Fatmawati, Jakarta Selatan.

“INNALILLAHIWINAILAIHIROJIUN Telah berpulang ibunda kami tercinta dengan tenang Ibu Hj. Nani Widjaya. Di Rs Fatmawaty 16 Maret 2023 pd pukul 3.28. Mohon dimaafkan segala kesalahan yg disengaja maupun tidak disengaja” tulis anak perempuan Nani Wijaya, Cahya Kamila melalui unggahannya di Instagram, dikutip Antara, Kamis (16/3).

Cahya pun mengunggah foto sang ibunda menggunakan baju dan hijab berwarna putih. Dalam potret tersebut pun Nani Wijaya tampak tersenyum.

Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil 28 Pemain Jelang Lawan Timnas Burundi Pada FIFA Matchday 25 dan 28 Maret

Unggahan tersebut pun langsung dibanjiri ungkapan duka cita dari banyak selebritas lainnya seperti Titi Kamal dan Tengku Firmansyah.

“Innalillahiwainailaihirojiuun.. semoga Almarhumah diampuni dosa dosanya dan di terima semua amal ibadahnya,” tulis Tengku Firmansyah dalam kolom komentar.

“Innalilahi wa inna ilaihirojiun. Turut berdukacita Mba,” tulis Titi Kamal.

Baca Juga: Hasil Lengkap Hari Kedua All England 2023: Tujuh Wakil Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Nama Nani Wijaya sendiri sebelumnya dikenal sebagai salah satu dari anggota Golden Girls yakni Ida Kusumah, Connie Sutedja dan Rina Hassim. Nani lahir pada tanggal 10 November 1942 di Cirebon, Jawa Barat.

Nani Wijaya pertama kali debut di dunia akting pada tahun 1958. Ketika duduk di bangku SMP, dia diterima menjadi pemain pembantu di “Darah Tinggi” (1960). Setahun kemudian, dia diketahui mendapat peran utama dalam “Di Balik Dinding Sekolah”.

Kemudian pada tahun 2002, nama Nani Wijaya juga berhasil membawakan peran yang membuat namanya semakin melejit melalui sinetron komedi (sitkom) “Bajaj Bajuri”. Dalam sitkom tersebut, Nani Wijaya berperan sebagai Emak Oneng.

Baca Juga: Omong Kosong Pilpres: Bakti Kominfo Skandal, Johnny Plate Tersangka?


Musisi legendaris Nomo Koeswoyo.
Musisi legendaris Nomo Koeswoyo.

Sementara itu sehari sebelumnya musisi legendaris Koesnomo Koeswoyo atau yang dikenal dengan nama Nomo Koeswoyo juga dikabarkan Meninggal Dunia di usia 85 tahun.

Kabar duka tersebut juga disampaikan oleh pihak keluarga melalui akun Instagram anak perempuan dari Nomo yakni @official.sarikoeswoyo pada Rabu (15/3).

“Telah berpulang ke rahmatullah Ayahanda kami/Kakak, Pakde, Paklek, Akung kami, Koesnomo Koeswoyo Bin Koeswoyo pada Rabu, 15 Maret 2023, pukul 19:30 WIB di Magelang,” tulisnya.

Baca Juga: Percantik Jalan Ende-Aegela, Kementerian PUPR Alokasi Anggaran Rp161 Miliar

“Mohon maaf atas segala kesalahan dan kekhilafan Almarhum. Semoga Almarhum husnul khotimah dan mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, dan semoga kami keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan dan ketabahan. Amin Allahumma Amiin,” imbuhnya.

Musisi kelahiran 21 Januari 1938 itu dikabarkan meninggal di RS Harapan Kota Magelang Rabu (16/3) malam. Jenazah pun rencananya akan disemayamkan di rumah duka yang berada di kawasan Jakarta Selatan.

Nomo Koeswoyo dikenal sebagai salah satu musisi yang tergabung dalam kelompok musik Koes Bersaudara. Grup band yang dibentuk bersama beberapa saudara kandungnya itu pun pernah meramaikan industri musik Tanah Air. Koes Bersaudara terdiri dari Jon Koeswoyo, Tonny Koeswoyo, Nomo Koeswoyo, Yon Koeswoyo, dan Yok Koeswoyo.

Baca Juga: Delapan Tim Pastikan Diri Lolos ke Babak Perempat Final Liga Champions

Namun, ia memilih keluar dari grup tersebut dan mendirikan No Koes bersama Bambang Arsianti dan Pompi Suradimansyah. Setelah keluarnya drummer dari band tersebut, akhirnya Koes Bersaudara berubah nama menjadi Koes Plus.***

Editor: Christianus Wai Mona

Sumber: antaranews.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Penyanyi Agnes Mo Dapat Empat Nominasi WPVR

Jumat, 13 Januari 2023 | 16:06 WIB

Wedding of the Year: Kaesang-Erina

Rabu, 16 November 2022 | 11:50 WIB

MLTR Akan Gelar Konser di Indonesia

Kamis, 4 Agustus 2022 | 11:00 WIB

Super Junior Akan Konser di Jakarta

Rabu, 3 Agustus 2022 | 10:58 WIB

Justin Bieber Kembali Melakukan Konser Turnya

Selasa, 2 Agustus 2022 | 10:44 WIB
X