Shin Tae-yong Panggil 28 Pemain Jelang Lawan Timnas Burundi Pada FIFA Matchday 25 dan 28 Maret

- Kamis, 16 Maret 2023 | 11:38 WIB
Arsip - Shin Tae-yong telah merilis daftar skuad Timnas Indoensia untuk Piala Asia U 20
Arsip - Shin Tae-yong telah merilis daftar skuad Timnas Indoensia untuk Piala Asia U 20

DEPOK (eNBe Indonesia) - Pelatih Shin Tae-yong memanggil 28 pemain jelang pertandingan FIFA Matchday bulan Maret 2021. Pada ajang tersebut Indonesia akan melawan Burundi pada tanggal 25 dan 28 Maret di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Para pemain akan berkumpul mulai 20 Maret mendatang di Jakarta, dimana para pemain yang berkiprah di luar negeri juga dipanggil. Diantaranya, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Jordi Amat, Shayne Pattynama, Elkan Baggot, dan Saddil Ramdani.

Persija Jakarta menjadi klub penyumbang pemain paling banyak pada kesempatan kali ini. Di mana terdapat 6 pemain, diikuti PSM Makassar sebanyak 4 pemain, dan Persib Bandung dengan 3 pemain.

Baca Juga: Hasil Lengkap Hari Kedua All England 2023: Tujuh Wakil Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar

Bagi Riko Simanjuntak, ini menjadi momen kembalinya ke Timnas Indonesia setelah terakhir kali dipanggil pada 2019 lalu. Pelatih Shin Tae-yong juga memanggil sejumlah pemain tim U-20 Indonesia yakni Muhammad Ferarri, Doni Tri Pamungkas, dan Daffa Fasya.

Burundi saat ini menempati peringkat 141 FIFA dan Indonesia masih berada di peringkat 151 FIFA. Bila Indonesia sukses meraih dua kemenangan di ajang ini, peringkat FIFA Indonesia akan naik di edisi bulan April mendatang.

Berikut daftar 28 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil untuk melawan Burundi pada FIFA Matcday Maret 2023:

Baca Juga: Omong Kosong Pilpres: Bakti Kominfo Skandal, Johnny Plate Tersangka?

1. Asnawi Mangkualam Bahar - Jeonnam Dragons FC

2. Witan Sulaeman - Persija Jakarta

3. Nadeo Arga Winata - Bali United

4. Dendy Sulistyawan - Bhayangkara FC

5. Egy Maulana Vikri - Dewa United FC

6. Elkan William Tio Baggot - Cheltenham Town

Baca Juga: Percantik Jalan Ende-Aegela, Kementerian PUPR Alokasi Anggaran Rp161 Miliar

7. Jordi Amat Maas – Johor Darul Ta’zim

8. Fachruddin Wahyudi Aryanto - Madura United

9. Rizky Ridho Ramadhani - Persebaya

10. Rachmat Irianto - Persib Bandung

11. Ricky Richardo Kambuaya - Persib Bandung

12. Marc Anthony Klok - Persib Bandung

13. Muhammad Ferarri - Persija Jakarta

14. Syahrian Abimanyu - Persija Jakarta

15. Hansamu Yama Pranata - Persija Jakarta

Baca Juga: Delapan Tim Pastikan Diri Lolos ke Babak Perempat Final Liga Champions

16. Syahrul Trisna Fadillah - Persikabo

17. Muhammad Dzaky Asraf Huwaidi - PSM Makassar

18. Muhammad Ramadhan Sananta - PSM Makassar

19. Moh Edo Febriansah - RANS Nusantara

20. Daffa Fasya Sumawijaya - Borneo FC

21. Doni Tri Pamungkas - Persıja Jakarta

22. Yance Sayuri - PSM Makassar

23. Yacob Sayuri - PSM Makassar

Baca Juga: Napoli Maju ke Perempat Final Liga Champions Setelah Bantai Frankfurt 3-0 di Leg Kedua Babak 16 Besar

24. Dimas Drajad - Persıkabo

25. Riko Simanjuntak - Persija Jakarta

26. Pratama Arhan - Tokyo Verdy

27. Shayne Pattynama - Viking FK

28. Saddil Ramadhani - Sabah FC.***


Editor: Christianus Wai Mona

Sumber: rri.co.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Marselino Ferdinan Cetak Gol, KMSK Deinze Menang!

Minggu, 26 Maret 2023 | 07:42 WIB
X