• Jumat, 29 September 2023

Daftar 16 Tim Yang Maju ke Perdelapan Final Liga Champions dan 8 Tim Yang ke Liga Europa

- Kamis, 3 November 2022 | 11:33 WIB
Mohamed Salah, top skor sementara Liga Champions
Mohamed Salah, top skor sementara Liga Champions

DEPOK (eNBe Indonesia) - Enam belas tim sudah memastikan lolos ke fase gugur Liga Champions musim 2022/2023, dengan beberapa tim besar harus rela turun ke Liga Europa.

Pertandingan terakhir fase grup Liga Champions dimulai pada Rabu (2/11) dan selesai pada Kamis (3/11) dini hari WIB.

Musim ini, tim-tim seperti Real Madrid dan Manchester City masih menjadi favorit juara. Dua tim ini bisa mendapatkan tiket ke 16 besar setelah memainkan empat pertandingan.

Baca Juga: Liga Champions: Chelsea, City dan PSG Menang, Dortmund Imbang

Secara mengejutkan Barcelona, Juventus dan Sevilla harus turun ke Liga Europa karena finis peringkat ke-3 di grup mereka dan itu pun harus melalui babak knockout play-off.

Berikut daftar tim yang lolos babak 16 besar Liga Champions 2022/23.

Status juara grup dan runner-up juga sudah dipastikan untuk Grup A sampai Grup H.

Baca Juga: Indonesia Tidak Termasuk Dalam 28 Negara Antre Minta Bantuan Dana Kepada IMF, Berikut Penjelasannya!

Grup A: Napoli, Liverpool
​​Grup B: Porto, Club Brugge
Grup C: Bayern Munich, Inter Milan
Grup D: Tottenham Hotspur, Eintracht Frankfurt
Grup E: Chelsea, AC Milan
Grup F: Real Madrid, RB Leipzig
Grup G: Manchester City, Borussia Dortmund
Grup H: Benfica, Paris Saint-Germain.

Baca Juga: Liga Champions: Madrid Bantai Celtic 5-1, Benfica Sikat Maccabi Haifa 6-1

Sementara itu, delapan klub akan bermain di babak play-off. Barcelona dll akan menghadapi runner-up fase grup Liga Europa. Pertandingan digelar dua leg pada 16 dan 23 Februari 2023.

Berikut delapan klub yang turun ke Liga Europa:

Grup A: Ajax Amsterdam
Grup B: Bayer Leverkusen
Grup C: Barcelona
Grup D: Sporting CP
Grup E: RB Salzburg
Grup F: Shakhtar Donetsk
Grup G: Sevilla
Grup H: Juventus.***

Editor: Christianus Wai Mona

Sumber: antaranews.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X